Keanekaragaman Hayati > Pohon

Srikaya

Responsive image
Nama Umum Srikaya
Nama Ilmiah Annona squamosa
Nama Internasional Sugar apple, custard apple, sweetsop
Nama Lokal buah nona, seri kaya
Asal daerah tropis Amerika Selatan, Amerika Tengah
Ciri-ciri Annona squamosa memiliki habitus pohon atau perdu yang memiliki tinggi 3-7 m dengan batang berwarna cokelat muda dan bagian dalam berwarna kuning muda, daun tunggal tersusun alternate/berseling dengan bentuk ovate-oblong atau elliptic-oblong . Ujung daun acute/runcing dan tepi entire/rata. Permukaan daun berwarna hijau yang umumnya tidak memiliki rambut halus (glabrous). Panjang daun 8-15 cm dengan lebar 2-5 cm. Bunga berwarna hijau kekuningan dengan lebar 2-3 cm dengan enam kelopak. Buah srikaya merupakan buah semu berbentuk bulat dengan permukaan menonjol. Biji berbentuk oblong dengan panjang 1 cm. Tiap buah memiliki 20-40 biji.
Manfaat Srikaya mengandung antioksidan yang dapat melawan radikal bebas dalam tubuh, menjaga kulit. Selain itu mengandung kalium dan magnesium yang dapat mencegah penyakit jantung.Rebusan daunnya dapat digunakan untuk mengatasi masalah pencernaan
Tentang

Annona squamosa berasal dari genus Annona yang berasal dari bahasa latin 'Anon' yang berarti produksi pertahun. Tumbuhan ini tersebar di daerah tropis. Pohon srikaya mampu hidup di tempat yang kering dan dapat hidup di ketinggian 0-2000 mdpl. Pohon srikaya memiliki berbagai manfaat, selain buahnya dapat dimakan, ekstrak batang skrikaya memiliki kandungan untuk mencegah tubuh dari kanker, selain itu rebusan daunnya juga dapat digunakan untuk mengatasi masalah pencernaan. Srikaya juga digunakan secara tradisional oleh beberapa masyarakat India untuk meramu tonik rambut, selain itu biji srikaya juga dapat dijadikan pembasmi kutu rambut.

Sumber : Orwa C, A Mutua, Kindt R , Jamnadass R, S Anthony. 2009 Agroforestree Database:a tree reference and selection guide version 4.0 (http://www.worldagroforestry.org/sites/treedbs/treedatabases.asp)

Ayo Berkolaborasi

Untuk jadikan kota-kota Indonesia lebih lestari, Ayo kita lakukan bersama

Dapatkan Info dari Kami Langganan