Keanekaragaman Hayati > Pohon

Daun Kupu-Kupu

Responsive image
Nama Umum Daun Kupu-Kupu
Nama Ilmiah Bauhinia purpurea
Nama Internasional Orchid Tree, Purple Bauhinia, Butterfly Tree, Camel's Foot
Nama Lokal Tayuman
Asal Cina Selatan dan Asia Tenggara
Ciri-ciri daunnya berbentuk seperti rentangan sayap kupu-kupu, bunganya seperti bunga anggrek, bunga berwarna ungu, pink, atau putih
Manfaat Tanaman hias, obat-obatan
Tentang

Dinamakan bunga Kupu-kupu karena sekilas daun bunga tanaman ini menyerupai kupu-kupu. Sedangkan bentuk bunganya sekilas hampir menyerupai anggrek. Bunganya berwarna ungu pada umumnya, namun ada pula bunga yang berwarna pink atau putih. Pohon ini biasanya berbunga pada bulan September ? November. Getah dan kayu pohon kupu-kupu mengandung tannic acid dan glukosa. Sedangkan bunganya mengandung berbagai zat yang berkhasiat untuk kesehatan tubuh. Dengan kandungan yang ada, bunga kupu-kupu dapat digunakan sebagai anti-bakteri, anti-diabetes, analgesic, anti-inflamasi, anti-diare, anti-kanker, nephroprotective, dan aktivitas regulasi hormon tiroid. Selain itu tanaman ini juga dapat mengobati nyeri, rematik, pembengkakan paha, kejang, dan diare. Daun kupu-kupu sering dijadikan kerajinan tangan karena daunya yang kering tetap kuat karena tulang daunya yang keras. Buah pohon ini berbentuk seperti petai, bijinya berwarna coklat tua mengkilat. Di Indonesia, tanaman ini banyak dijumpai dipekarangan rumah sebagai pohon penghias rumah. Batangnya yang kuat mampu untuk dijadikan gantungan tanaman lain seperti anggrek atau tanaman hias yang digantung.

Sumber : https://alamendah.org/2014/09/15/bunga-kupu-kupu-bauhinia-purpurea/; https://pohonpengetahuan.wordpress.com/2014/11/15/pohon-daun-kupu-kupu-bauhina-purpurea/

Ayo Berkolaborasi

Untuk jadikan kota-kota Indonesia lebih lestari, Ayo kita lakukan bersama

Dapatkan Info dari Kami Langganan