Nama Umum | |
Nama Ilmiah | Brachythemis contaminata |
Nama Internasional | Ditch Jewel, Asian Amberwing |
Nama Lokal | Capung sayap oranye |
Distribusi | Asia Timur hingga Asia Tenggara termasuk Indonesia |
Ciri-ciri | Memiliki ukuran tubuh yang kecil hingga sedang ant |
B. contaminata merupakan capung yang termasuk kedalam famili Libellulidae. Capung ini dapat ditemukan di sepanjang tepian tambak, danau, sungai dan saluran air pada wilayah dengan ketinggian 1.500 m diatas permukaan laut. Biasanya berada pada daerah perairan yang arusnya mengalir lambat atau berlumpur dengan banyak tumbuhan air. Cukup toleran dengan lingkungan perairan tercemar, seperti pada sepanjang saluran limbah, tangki, kolam dan parit. Seringkali bergerombol di sekitar vegetasi tumbuhan yang disukai. Jenis capung ini aktif sejak pagi hari hingga sore hari menjelang matahari tenggelam. Senang bertengger di ranting baik pada rawa, savana, ranting pepohonan ataupun pada tanaman yang berada diatas permukaan air. Ia berkembang biak di kolam, danau, dan sungai yang bergerak perlahan terutama di perairan yang tenang.
Sumber : Wijayanto A.G., Nafisah N.A., Laily Z., dan Zaman M.N. 2016. Inventarisasi Capung (Insecta: Odonata) dan Variasi Habitatnya di Resort TegalBunder dan Teluk Terima Taman Nasional Bali Barat (Tnbb). Seminar Nasional Pendidikan dan Saintek Biolaska : Yogyaka