Keanekaragaman Hayati > Satwa

Responsive image
Nama Umum
Nama Ilmiah Neptis hylas
Nama Internasional Common sailor
Nama Lokal Kupu-kupu zebra hitam putih
Distribusi Asia Tenggara dan India
Ciri-ciri Memiliki sayap atas berwarna dasar coklat tua deng
Tentang

Neptis hylas memiliki nama umum Common silor yang mengacu pada pelaut atau pelaut, salah satu asalnya bisa jadi pola sayap kupu-kupu bergaris hitam-putih yang mengingatkan pada warna seragam pelaut angkatan laut. Hidup pada wilayah dengan iklim yang hangat. Penyebarannya relatif luas, dan dapat ditemukan di taman kota dan kebun serta di pinggiran cagar alam. Kupu-kupu ini biasanya akan terbang dengan kecepatan serta ketinggian yang sedang. Sering terlihat sedang terbang sendirian di antara semak-semak, dan beristirahat dengan sayapnya terbuka rata. Pada saat musim hujam warna dasar sayapnya kan berubah menjadi lebih gelap, dan corak berwarna putih pada sayap lebih menyempit. Larva Neptis hylas memakan tanaman sukun (Artocarpus communis), nangka (Artcarpus heterophyllus), angsana (Pterocarpus indicus), dan kacang panjang (Vigna sinensis).

Sumber : http://www.knowyourinsects.org/Lepidoptera1_Butterflies.html ; https://butterflycircle.blogspot.com/search?q=Neptis+hylas Mustari ; A.H., Gunadharma N., dan Himakova. 2016. Kampus Biodiversitas: Kupu-kupu di Wilayah Kampus IPB Darmaga. IPB Press: Bogor.

Ayo Berkolaborasi

Untuk jadikan kota-kota Indonesia lebih lestari, Ayo kita lakukan bersama

Dapatkan Info dari Kami Langganan